Belajar Nge-Sub Lengkap (part 1)

Hello… OMG, I miss this blog so much! Since my beloved laptop was broken for two weeks. Oke, gimana UN-nya? Lancar? Saya doakan dapet nilai bagus, ya? Amiin.

Yap, untuk membangkitkan blog yang sempat ditinggal adminnya karena minggu-minggu kemarin memang lagi super sibuk mewujudkan mimpi-Pray for me, will ya?– saya akan membagikan tips-tips ngesub untuk pemula.

Cerita dulu dikit ya (bakal panjang nih). Awalnya belajar ngesub (membuat subtitle) itu karena saya punya anime favorit *udah bisa nebak ‘kan? Yep, Prince of Tennis* dan sayang sekali nggak dilanjut oleh situs-situs download yang saya ikuti. Sedih banget deh pokoknya. Berbulan-bulan di sela-sela kuliah bahkan saya selalu nyari-nyari sampai situs-situs nggak jelas yang semua kalimat dibikin jadi yaoi -____-. Akhirnya nyerah, saya mulai cari alternatif lain- donlod bahasa Inggris!!-.

vlcsnap-2016-01-07-02h50m08s662

Pertama saya donlod di youtube dengan kualitas video yang tidak terlalu baik. Gila! Emang nggak bisa mundur lagi sepertinya. Mau kuliah nonton dulu satu episode, abis kuliah nonton lagi, lagi ngerjain tugas nonton, lagi jalan-jalan kepikiran… bhahaha udah kaya orang kasmaran deh.

 Akhirnya saya berhasil namatin sampai eps 178. Nggak puas dengan hasil video youtube saya nyari di situs download, dapet yang lumayan bagus sekita 50MB-an. Tapi sayang udah nggak bisa di download lagi, cuma streaming. Saya nyari lagi dan nemu situs bahasa inggris yang kualitas videonya luar biasa besar; 170 MB-an. Guess what? Yep, I downloaded it!

Setelah puas dengan kualitas meskipun berpuluh-puluh giga sudah dihabiskan, tiba-tiba nemu edisi terbaru alias season tambahan. Parahnya, kualitas grafis anime itu udah jauh lebih ketjeh, jauh banget sama versi lamanya. Gilaa! Gue harus download!

Bener aja, nggak satu pun situs yang nge-sub anime itu. Huhu… sedih banget deh. Akhirnya dengan berat hati saya download di suatu situs yang satu episodenya 400MB RAW PULA! Untung cuma 10 episode! Yah, 4 giga habis untuk dapetin file Raw tanpa subtitle! Catat! Untung ada fans baik hati yang ngesub sendiri. Akhirnya saya download subtitlenya terpisah dalam bahasa Inggris juga.

40 gb belum semuanya. Karena laptop rusak jadi belum sempat mindahin. Ini baru yang diselamatkan. (Niat banget)


 

Bermula dari situ saya tertarik nge-sub. Karena suka, cinta jadi hal yang susah jadi piece of cake!

Awal saya ngesub saya nggak pakai Aegis sub. Saya pakai Notepad! Iya, itu yang di setiap komputer ada!

Karena nggak ada aturan pasti dalam membuat subtitle, maka kamu bisa bereksperimen software apapun yang menurutmu paling mudah.


Tips-tips dasar membuat subtitle;

  1. Jangan nerjemahin pakai google translate
  2. Cari sumber yang terpercaya translate-nya
  3. Teliti supaya nggak banyak typos; biasanya perlu di cek 2x sebelum fix
  4. Konsisten; kata-kata yang bakal sering muncul kalau dari awal A sampai series taman harus A. Contoh; Alchemist adalah ilmu merubah unsur dasar benda. Sampai tamat kata ‘Alchemist’ jangan dirubah jadi ‘Ahli Kimia’ atau ‘Renkinjutsu’ supaya penonton tidak bingung.
  5. Yang paling penting jangan ngerubah teks kalau ada dialog penting. Kalau lagi adegan gak penting bolehlah dirubah biar seger.


Nah Sekarang kalau sudah tahu tipsnya kita akan mulai dari yang paling dasar dibutuhkan untuk mensub sampai tuntas versi saya.


Software yang dibutuhkan;

  1. Aegis.sub here (membuat subtitle)
  2. Mkvtool.nix here (mengekstrak softsub dari video)
  3. Mkv merge gui here (menggabungkan sub dengan video)/Format Factory here (serbaguna)
  4. Cycko handbrake here (kompres ukuran video)
  5. Vuze (buat download torrent) here

Saat menginstal hati-hati, jangan langsung klik next. Biasakan baca dulu peraturan (paling tidak baris pertama) karena aplikasi-aplikasi seperti ini membawa virus dan bisa meng-hack browser kita secara tidak sadar. (Terutama Vuze)

Sebetulnya yang paling dibutuhkan cuma Aegis.sub, Mkvtool.nix dan mkv merge gui. Tapi nanti kita belajar lebih lanjut kenapa saya sarankan download itu semua.


  1. Langkah pertama: Siapkan Softsub yang ingin di translate.

Ini kenapa kita butuh vuze, karena mencari softsub itu tidak mudah, apalagi untuk anime lawas.

Untuk mendapat sub, saya biasa cari di; Nyaa, Horriblesubs, atau Kickass. Bentuknya adalah torrent (kecuali horriblesubs, sudah bisa langsung tanpa vuze) yang nggak bisa langsung di download. Makanya waktu pertama saya download untuk 178 file kok kecil banget, cuma sekitar 51kb. Itu karena saya nggak tahu kalau harus download lagi di vuze.

Penting; untuk mendownload torrent, pastikan angka ‘seed’ lebih besar dari ‘leech’ jangan dowload yang ‘seed’-nya nol, karena sampai botak-tumbuh rambut-botak lagi juga nggak bakal bisa didownload tuh file-nya.

sa

Yang dilingkari adalah ‘seeder’ dan ‘leecher’. Selama Seeder-nya ada, bisa didownload. Pastikan juga yang di download soft sub berbahasa inggris, bukan spanyol dll.

Setelah di download, buka vuze, open torrent-add torrent-pilih torrent- dan download. Tunggu sampai file yang kamu pilih selesai. Ukurannya mungkin besar, tapi nanti di vuze kamu bisa milih file yang mau didownload, misalnya eps 1.Dan kalo lagi beruntung, saya pernah lho dapet seed sampai 159 orang dan ituuuuuuuuuuu!! Surga! Download 1,7 gb bisa 15 menit doang!

dd

1.Open torrent yang sudah di download.

fd

2. Akan keluar jendela baru, klik add file.

ew

3. Untuk contoh saya download Jojo’s Bizarre Ad yang seeder-nya banyak. Klik ok.

zaz

4. Kalau speednya jalan maka torrent kamu sedang di download. Tinggal tunggu deh.

sdssd

Ini nih gambaran seedernya. Dari berbagai negara buat bagi2 download. Keren ya? Ini namanya downloader bertanggung jawab. Kalau habis download mereka nggak nutup vuze langsung biar orang lain juga bisa tetep download supaya filenya aktif.

Jadi bedanya di vuze itu, download kita bisa di-track. Usahakan jadi seeder juga ya walaupun perbandingannya cuma 1:1 biar IP sehat rekam jejaknya. Cara jadi seeder gampang, jangan tutup vuze setelah selesai download, otomatis udah jadi seeder. Emang makan kuota sih. Kalau kamu download 1gb, jadi seed biar rasionya 1:1 kamu juga harus share 1gb lho.


Sudah bisa mencari soft sub? Selamat! Saya butuh berkali-kali sampai bisa lho… Nanti dilanjut lagi ya di post bagian dua. Ciao!

Post bagian dua klik disini!

Post bagian tiga klik disini!

 

Cara Menghapus WPS Office 2016 (Zhuhai Kingsoft Office)

Habis download dari berbagai sumber pasti ada ajah sampah masuk ke pc dan merubah pc jadi menyebalkan entah itu browser search-engine-nya jadi yang aneh-aneh atau ada software asing.

Software asing kali ini yang masuk ke laptop saya setelah download torrent dan bla bla bla adalah WPS Office 2016 atau Kingsoft dengan bahasa Cina. Nyebelin banget ‘kan? Tiba-tiba Internet Explorer (meski nggak dipake) jadi bahasa Cina, terus suka ada pops ad padahal nggak lagi buka Internet. Pokoknya mengesalkan, udah gitu buka gambar, dokumen malah suruh meng-allow program untuk merubah komputer. Jelas nggak maulah!

Benda asing bernama WPS Office 2016/2013 ini adalah semacam MS. Office tapi bahasa Cina yang diproduksi dari Kingsoft Software. Tapi yang jeleknya adalah, cara mempromosikannya itu dengan masuk melalu download-an, kayak virus dan setengah mati untuk digetok meski udah pake Adwcleaner.

Mumpung saya masih inget, saya akan bagi-bagi gimana cara menghapusnya.

  • Pertama buka Control Panel di Start.
  • Kedua cari file WPS Office-nya. Klik Uninstall.
  • Setelah itu akan muncul jendela seperti iniwps-office-remove002
  • Klik Yes. Karena kalau No. Sampe botak juga nggak bakal kehapus. (Saya berkali-kali klik No karena mikir ini sampah lagi wkwkwkw)
  • Nanti akan keluar jendela seperti ini;wps-office-remove003-5
  • Pilih titik keempat dan centang dua kotak yang di-highlight merah. Lalu klik kotak merah pertama.
  • WPS Officenya Insya Allah sudah terhapus. Setelah itu, bersihkan residu dengan Adwcleaner.
  • Restart komputer dan bersihkan dengan antivirus lebih disarankan.